https://banyuwangi.times.co.id/
Berita

Gus Makki: Bismillah Saya Akan Maju Pilkada Banyuwangi

Senin, 22 April 2024 - 17:57
Gus Makki: Bismillah Saya Akan Maju Pilkada Banyuwangi KH Ali Makki Zaini atau Gus Makki, mantan Ketua Tanfidziah PCNU Banyuwangi. (Foto: Ali Wafa/TIMES Indonesia)

TIMES BANYUWANGI, BANYUWANGI – Kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Banyuwangi, atau Pemilihan Bupati (Pilbup) Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, sepertinya akan berlangsung sengit. Bagaimana tidak, selain sejumlah tokoh dan politisi, sosok ulama panutan umat pun ikut tampil menjadi kandidat.

Ya, salah satu kiai yang akan tampil dalam pesta demokrasi lima tahunan tersebut adalah KH Ali Makki Zaini atau yang akrab disapa Gus Makki.

“Bismillah, saya akan maju dalam Pilkada Banyuwangi, kali ini,” kata Gus Makki dengan nada santun namun tegas mendalam, Senin (22/4/2024).

Niatan serta tekad Gus Makki untuk maju menjadi calon bupati tersebut juga sempat dilontarkan dihadapan ribuan peserta halal bihalal alumni Pondok Pesantren Al Falah Ploso, Desa Ploso, Kecamatan Mojo, Kediri, asal Banyuwangi. Kegiatan tersebut digelar di Pondok Pesantren Bahrul Hidayah, Rayud, Desa Parijatah Kulon, Kecamatan Srono, Minggu malam (21/4/2024).

Acara halal bihalal itu dihadiri ribuan santri dan Masyarakat. Termasuk beberapa Gawagis Pondok Pesantren Al Falah Ploso, seperti Gus Kautsar, Gus Rahim dan Gus Zidni.

Sontak apa yang disampaikan Gus Makki langsung membuat suasana halal bihalal menjadi lebih bersemangat. Bagai gemuruh, seluruh hadirin serentak meneriakan dukungan.

Ikrar Gus Makki ini tidak bisa dianggap remeh temeh. Selain dikenal sebagai kiai nyentrik yang dekat dengan kalangan Wong Cilik. Mantan Ketua Tanfidziah PCNU Banyuwangi ini juga disebut-sebut sebagai pemenang rekomendasi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Selain memiliki 9 kursi di DPRD Banyuwangi. Sudah bukan rahasia, PKB adalah partainya keluarga besar Nahdliyin. Dan Masyarakat Bumi Blambangan, mayoritas merupakan warga Nahdlatul Ulama (NU). Bisa dibayangkan bagaimana dasyatnya kehadiran Gus Makki dalam kontestasi Pilkada Banyuwangi atau Pilbup Banyuwangi mendatang!. (*)

Pewarta : Syamsul Arifin
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Banyuwangi just now

Welcome to TIMES Banyuwangi

TIMES Banyuwangi is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.