https://banyuwangi.times.co.id/
Hukum dan Kriminal

Bongkar Lontong Isi Sabu, Satresnarkoba Polresta Banyuwangi Temukan Paket Narkoba Lain

Rabu, 21 Mei 2025 - 19:53
Bongkar Lontong Isi Sabu, Satresnarkoba Polresta Banyuwangi Temukan Paket Narkoba Lain Kasat Resnarkoba Polresta Banyuwangi, AKP Nanang Sugiyono (baju abu) menunjukkan lontong isi sabu. (FOTO: Anggara Cahya/TIMES Indonesia)

TIMES BANYUWANGI, BANYUWANGI – Penemuan lontong isi narkoba jenis sabu yang gagal masuk ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) pada Selasa (20/5/2025), menjadi pintu masuk bagi Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polresta Banyuwangi untuk mengungkap kasus peredaran narkoba. Termasuk penemuan paket narkoba lain didalam lontong.

Diketahui, peristiwa penyelundupan lontong isi sabu ke dalam Lapas Kelas IIA Banyuwangi, terjadi pada pukul 10.01 WIB yang merupakan waktu ramainya layanan penitipan barang.

Sebanyak 12 paket sabu berhasil diamankan dari tangan sang pengirim yaitu warga Dusun Gembolo, Desa Purwodadi, Kecamatan Gambiran, Hendrik Rudi Sugiarto (35) kepada narapidana kasus narkotika berinisial AL (51).

Namun setelah pemeriksaan lebih lanjut oleh Satresnarkoba Polresta Banyuwangi, dari 12 paket sabu yang telah diamankan, ditemukan hanya 10 paket sabu dengan berat mencapai 7,91 gram, sedangkan 2 paket lainya ternyata berisi lima butir pil yang diduga pil ekstasi yang telah dihaluskan. 

“Untuk BB sabu 10 paket berat keseluruhan kurang lebih 7,91 gram, dan 2 paket berisi pil yang masing- masing berisi 5 butir,” kata Kasat Resnarkoba Polresta Banyuwangi, AKP Nanang Sugiyono, Rabu (21/5/2025).

“Menurut dugaan penyidik yang menangani kasus tersebut 2 paket pil tersebut diperkirakan adalah pil extacy,” imbuhnya.

Dari hasil tangkapan sabu itu, AKP Nanang menerangkan, jika masing-masing orang diasumsikan mengkonsumsi masing 0,2 gram sabu, maka dalam 1 gram sabu dapat dikonsumsi sebanyak 5 orang, kemudian dikalikan 8. Jadi dari 7,91 gram sabu tersebut minimal menyelamatkan 40 orang sampai 50 orang. 

"Tentu ini berhasil menyelamatkan puluhan nyawa," cetusnya.

AKP Nanang menegaskan, bahwa hasil pemeriksaan sementara pelaku merupakan kurir suruhan seseorang. Namun, saat ini pihaknya belum dapat menjelaskan sabu tersebut diperoleh darimana.

"Kita masih terus kembangkan, karena masih dalam penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut," tegasnya. (*)

Pewarta : Syamsul Arifin
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Banyuwangi just now

Welcome to TIMES Banyuwangi

TIMES Banyuwangi is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.