TIMES BANYUWANGI – Kecelakaan terjadi di Jalan Raya Jember-Banyuwangi, masuk Desa Kabat, Kecamatan Kabat, Kamis (22/1/2026) siang. Insiden yang terjadi sekira pukul 13.00 WIB itu melibatkan dua kendaraan berat dan satu kendaraan pribadi. Satu orang dilaporkan meninggal dunia dan memicu kemacetan panjang di jalur utama.
Berdasarkan hasil pantauan di lapangan, tiga kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan beruntun ini adalah dump truk pengangkut tanah urug bernopol DK-8040-UY, truk bermuatan besi bernopol P-9311-UR, serta satu unit mobil merk All New Xenia putih bernopol P-1471-YG.
Menurut saksi mata yang berada di lokasi kejadian, sopir dump truk DK-8040-UY dikabarkan meninggal dunia di lokasi kejadian. Proses evakuasi berlangsung dramatis dan memakan waktu cukup lama karena tubuh korban terjepit di dalam kabin kendaraannya tampak ringsek parah.
Sementara itu, sopir truk P-9311-UR dikabarkan mengalami luka berat dilarikan ke rumah sakit umum, dan pengemudi Xenia yang selamat dievakuasi ke klinik terdekat. Hingga saat ini, identitas para korban masih dalam pendataan.
Laporan awal dari saksi di TKP, Kasatlantas Polresta Banyuwangi, AKP I Gusti Bagus Krisna Fuady, melalui Kanit Gakkum, Ipda Andy Restu Darmawan menerangkan, bahwasannya kecelakaan bermula dari dump truk yang memuat tanah urug melaju dari arah selatan ke utara.
Sesampainya di TKP, tepatnya di utara Kantor Desa Kabat, lanjut Ipda Andy, dari arah yang sama, muncul sepeda motor yang mendahului dari sisi kiri dump truk. Manuver sepeda motor tersebut diduga memicu hilangnya kendali pengemudi dump truk
“Akhirnya (dump truk) menekuk ke kanan,” terangnya saat wawancara.
Sementara itu, masih kata Ipda Andy, dari arah yang berlawanan yakni dari utara ke selatan melaju truk bermuatan material besi. Sehingga dump truk yang menekuk ke kanan tersebut menabrak bak truk muatan besi sehingga oleng kekiri.
“Dari sebelah sisi kiri ada mobil All New Xenia hingga akhirnya menabrak ke mobil Xenia tersebut hingga menabrak sebuah pohon besar,” jelasnya
“Untuk informasi lengkap kami akan update, saat ini kami juga tengah melakukan penyelidikan dan oleh TKP lebih lanjut,” imbuh Ipda Andy.
Akibat kejadiaan ini kondisi jalan raya utama Jember-Banyuwangi itu sempat mengalami kemacetan panjang dan lama karena evakuasi korban termasuk ketiga kendaraan yang berada di tengah jalan.
Nampak petugas Satlantas Polresta Banyuwangi, Dishub Banyuwangi ,Basarnas dan Damkarmat Banyuwangi melakukan evakuasi dan pembersihan jalan dari material kecelakaan. (*)
| Pewarta | : Anggara Cahya |
| Editor | : Ferry Agusta Satrio |