https://banyuwangi.times.co.id/
Olahraga

Asyiknya Bermain Skateboard di Taman Blambangan Banyuwangi

Sabtu, 06 Juli 2024 - 22:07
Asyiknya Bermain Skateboard di Taman Blambangan Banyuwangi Sejumlah atlit Skateboard sedang latihan di Taman Blambangan Banyuwangi. (FOTO: Vira Irawati/TIMES Indonesia)

TIMES BANYUWANGI, BANYUWANGI – Riuh ramai penuh keceriaan. Meluncur silih berganti, berkejaran dengan gelak tawa yang terus mengembang. Ya, begitulah suasana salah satu sudut Taman Blambangan, Banyuwangi, Jawa Timur.

Hampir setiap hari, alun-alun Kota Banyuwangi, ini menjadi jujugan komunitas olahraga papan luncur atau yang biasa disebut Skateboard. Hampir setiap sore, kalangan kaum milenial tersebut berkumpul untuk berlatih.

Namanya juga latihan, tak jarang mereka terpeleset. Kadang pula jatuh hingga meringis kesakitan. Namun ujungnya, mereka kembali cengengesan. Tertawa terbahak bersama saling menyemangati. Ya, begitulah gambaran suasana asyik yang dinikmati para komunitas Skateboard di Taman Blambangan.

“Meskipun badan memar, kaki lecet dan pakaian robek kami tetap enjoy bermain skateboard,” kata Suwardana, salah satu penggila olahraga Skateboard, yang sedang latihan di Taman Blambangan, Banyuwangi, Sabtu (6/7/2024).

Keasyikan yang terbangun, bukan hanya ditopang semangat saling bantu dan tolong menolong setiap kali insiden terjadi. Tapi juga dari cara menjaga mental dan psikologi teman latihan. Salah satunya dengan memberi tepuk tangan dan sorakan semangat ketika ada yang jatuh.

“Jadi, saat jatuh pun kami tetap riang gembira,” cetus pemuda asal Kelurahan Karangrejo, Banyuwangi ini.

Disebutkan, mereka yang sedang berlatih mayoritas adalah atlet skateboard anggota Komunitas Indonesia Skit (KIS) Banyuwangi. Selain di Taman Blambangan, masih Suwardana, latihan kerap dilakukan di GOR Tawangalun. Kadang pula dipelataran cafe.

Ketua KIS Banyuwangi, Bayu, menambahkan. Meski hanya berlatih ditempat yang ala kadarnya, mereka mengaku pernah mengharumkan nama Banyuwangi, melalui olahraga skateboard.

“Tahun 2022, kami berhasil meraih emas dalam kejuaraan daerah. Dan dari situlah, semua akhirnya ikut termotivasi dan semakin bersemangat untuk berlatih,” ungkapnya.

Bayu mengungkapkan, fasilitas latihan untuk olahraga skateboard di Banyuwangi, sudah sangat mengasyikkan. Namun menurutnya, rasa asyik itu akan lebih membahana jika Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi, bisa menyediakan arena latihan yang lebih memadai.

“Untuk bisa melahirkan atlet baru yang potensial, kami membutuhkan fasilitas latihan yang lebih steril. Tidak ada orang lalu lalang, atau pun anak-anak yang berseliweran seperti di Taman Blambangan,” urai Bayu.

“Skatepark di Taman Blambangan Banyuwangi masih terhitung minim, walaupun sudah mampu melahirkan banyak talenta skateboard yang handal,” imbuhnya. (*)

Pewarta : Syamsul Arifin
Editor : Faizal R Arief
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Banyuwangi just now

Welcome to TIMES Banyuwangi

TIMES Banyuwangi is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.