Berita

Laskar Sholawat Nusantara Banyuwangi Resmi Dikukuhkan, Ini Susunan Pengurusnya

Minggu, 05 Desember 2021 - 20:36
Laskar Sholawat Nusantara Banyuwangi Resmi Dikukuhkan, Ini Susunan Pengurusnya Prosesi pengukuhan pengurus Laskar Sholawat Nusantara Kabupaten Banyuwangi. (Foto: Rizki Alfian/ TIMES Indonesia)

TIMES BANYUWANGI, BANYUWANGILaskar Sholawat Nusantara Kabupaten Banyuwangi, resmi dikukuhkan. Pengukuhan pengurus dilakukan di ASTON Banyuwangi Hotel & Conference Center, pada Minggu (5/12/2021).

Dalam pengukuhan itu, Anton Sujarwo dipercaya memegang amanah sebagai Ketua Laskar Sholawat Nusantara Banyuwangi. Anton berkomitmen akan menggaungkan sholawat di bumi Blambangan.

Acara pengukuhan dihadiri langsung oleh Presiden Laskar Sholawat Nusantara, Gus Muhammad Fawait, S.E., M.Sc. Dalam sambutannya, Gus Fawait mengatakan bahwa tujuan mendirikan Laskar Sholawat untuk kemaslahatan ummat.

“Laskar Sholawat murni ormas yang fokus kepada keagamaan, sosial, dan pengembangan ekonomi mikro,” kata Gus Fawait usai pengukuhan Laskar Sholawat Nusantara Kabupaten Banyuwangi.

Laskar Sholawat Nusantara a

Ia menegaskan bahwa didirikannya ormas ini tidak ada kaitan apapun dengan kepentingan politik. Namun tak dipungkiri jika para anggota di dalamnya cukup beragam, termasuk juga ada orang partai politik.

"Para anggota Laskar Sholawat Nusantara memang beragam dan punya latar belakang profesi yang berbeda-beda. Mulai dari mahasiswa, kepala desa, pengusaha, akademisi, ustadz, gus, lora, kyai, politisi, hingga pimpinan partai," ungkapnya.

Gus Fawait yang juga Ketua Komisi C DPRD Jawa Timur itu lantas memuji struktur kepengurusan Laskar Sholawat Nusantara Kabupaten Banyuwangi, yang rata-rata diisi oleh para kepala desa.

"Ini bagus, luar biasa. Saya melihat para pengurusnya adalah para kepala desa. Kalau sholawatan di mushola, masjid atau pondok pesantren sudah biasa. Kami ingin nantinya ada sholawatan atau kajian sholawat di setiap pendopo balai desa," ucapnya.

Sementara itu Ketua Laskar Sholawat Nusantara Banyuwangi, Anton Sujarwo mengaku akan menggaungkan gema sholawat di bumi Blambangan.

"Kami berkomitmen akan terus mengembangkan majelis majelis sholawat di Banyuwangi. Kami juga ingin menjadikannya sebagai basis pembinaan ekonomi umat," ungkap Kepala Desa Aliyan itu.

Laskar Sholawat Nusantara b

Anton yang juga Ketua Asosiasi Kepala Desa Banyuwangi (Askab) tersebut menjelaskan, bahwa Laskar Sholawat punya dua tujuan. Yakni sebagai tempat pemberdayaan di bidang religi serta penguatan ekonomi umat.

Dalam kesempatan itu, sejumlah pimpinan partai politik juga nampak hadir. Diantaranya Gerindra dan Partai Nasdem, juga dari PCNU, PD Muhammadiyah, DPD LDII, pimpinan pondok pesantren dan sejumlah ormas lain di Kabupaten Banyuwangi.

Berikut Struktur Pengurus Laskar Sholawat Nusantara Kabupaten Banyuwangi:

Penasehat : Ali Mustofa, A.Md

Ketua : Anton Sujarwo, SE

Sekretaris : Arif Gunawan, SE

Sekretaris II : Shon Haji, Lc

Bendahara : Siti Zahro

Bendahara II : Yudi Wiyono

Koordinator Bidang Keorganisasian

- Teguh Eko Rahardi

- Dr. Hasim Asy'ari, M.Si

Koordinator Bidang Keagamaan

- In'amul Muttaqien, SE

- H. Moch In'am Latif, SE

Koordinator Bidang Dakwah dan Ponpes

- Ubaidil Baidowi, LC

- Kyai Imam Sibaweh

Koordinator Bidang Hukum dan Politik

- Sutikno

- Mesdi

Kordinator Bidang Ekonomi dan Pariwisata

- Khoirul Anam

- Nanang Hidayat

Koordinator Bidang Sosial

- Khotibul Humam

- H. Fauzi

Koordinator Bidang Pemerintahan

- Tri Marvila Sukmana, SH

- Slamet Priyo Widodo

Koordinator Bidang Pertanahan

- Imam Muslim

- Ahmad Zairo. (*) 

Pewarta : Rizki Alfian
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Banyuwangi just now

Welcome to TIMES Banyuwangi

TIMES Banyuwangi is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.