TIMES BANYUWANGI, TUBAN – Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5.6 mengguncang wilayah Tuban, Jawa Timur, pada Rabu (3/4/2024) sore.
Gempa terjadi pada pukul 16:02:16 WIB dan tidak berpotensi tsunami.
Berdasarkan informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa tersebut berlokasi di 5.73 Lintang Selatan (LS) dan 112.37 Bujur Timur (BT), atau tepatnya 134 kilometer Timur Laut Tuban, Jawa Timur. Kedalaman gempa tercatat 10 kilometer.
Gempa ini dirasakan di beberapa wilayah di Jawa Timur, di antaranya Tuban, Surabaya, Gresik, Bojonegoro, dan Lamongan. Getaran gempa juga terasa di beberapa wilayah di Jawa Tengah, seperti Semarang, Kendal, dan Blora.
Hingga saat ini, belum ada laporan kerusakan akibat gempa tersebut. BMKG menghimbau masyarakat untuk tetap tenang dan memantau perkembangan. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Gempa Magnitudo 5.6 Guncang Tuban Jatim, Tidak Berpotensi Tsunami
Pewarta | : Yusuf Arifai |
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |